FAQ

Home About Us Anchorage Bleaching Vit. C Blog Capit Lemak Contact FAQ Foto Alat Foto Pasien Guest Book Implant Biofibre Laser Nd:YAG Map Setrika Wajah(RF) Rekor Penurunan BB Slide Show Testimony V Thread Lift Filler Diet & Menghitung Kalori

FAQ

  1. Bagaimana Cara Memperlambat Penuaan Wajah? Jawaban: a. Mengkonsumsi  makanan yang banyak mengandung antioksidan (mengandung Vit. C / E /Betacaroten dlsb) seperti sayur dan buah-buahan atau antioksidan astaxanthin, glutathione, alpha lipoic acid dan antioksidan oral lainnya.  b. Melindungi wajah dari bahan yang dapat menghasilkan radikal bebas (ozon, sinar matahari, rokok, oksidator dsb). c. Selalu memakai sunblock (tabir surya) selama ada sinar matahari baik di luar maupun di dalam rumah.  d. Meremajakan lapisan kulit mati dengan pengelupasan lembut. e. Olah raga teratur dan pola hidup yang teratur, bebas dari stres.
  2. Apakah Facial menyebabkan pori-pori menjadi besar? Jawaban: Tidak. Yang menyebabkan pori-pori besar adalah komedo yang terbentuk dalam pori-pori. Jika komedo tak dikeluarkan dengan cara Facial (dsb) maka makin lama pori-pori makin besar akibat komedo menumpuk, dan jika terjadi peradangan bernanah  malah terjadi bopeng.          
  3. Apakah pengelupasan lembut menyebabkan kulit makin tipis? Jawaban: Tidak. Yang makin menipis adalah lapisan kulit mati (Stratum corneum) yang menyebabkan wajah kusam, sedang lapisan kulit lain di bawahnya malah lebih tebal akibat bertambah banyaknya kolagen dan elastin serta sel-sel kulit lebih muda (granulosit dll),serta bertambahnya pembuluh darah baru.
  4. Apakah aman memakai krim-krim yang dijual bebas? Jawaban: Tergantung jenis kulit anda dan kandungan dalam krim tsb. Kulit berminyak jangan memakai krim yang mengandung minyak atau lemak yang dapat menyumbat pori-pori (spt mineral oil/ parafin/ vaselin/ lanolin/soyabean oil/ cocoa butter/coconut butter/asam dan ester myristate, stearate, linoleat, laurat dlsb). Selain itu banyak sekali produk bebas yang secara curang diberikan bahan berbahaya spt merkuri. Merkuri cepat memutihkan dengan cepat tapi dalam jangka panjang malah merusak kulit menyebabkan timbulnya flek hitam kebiruan akibat pengendapan merkuri di bawah kulit dan lebih parah lagi menyebabkan kerusakan ginjal karena garam merkuri dapat diserap kulit ke dalam aliran darah dan tak bisa dikeluarkan tubuh.  
  5. Apakah Terapi Ozon dalam aliran darah membuat kita awet muda? Jawaban: Ozon adalah oksidator penghasil radikal bebas sehingga merusak setiap sel yang bersentuhan dengannya. Akibatnya sel menjadi rusak dan menua sebelum waktunya. Setelah timbul kerusakan di dinding sel tsb, maka sel bersangkutan membentuk antioksidan untuk melawan radikal bebas untuk mencegah kerusakan lebih lanjut. Cara terbaik dan teraman agar awet muda adalah mencegah terjadinya kerusakan sel tsb dengan menambah ANTIOXIDANT dari luar (oral/injeksi/oles) dan dalam sel (intrasel).
  6. Kalau begitu mengapa banyak dilakukan Terapi Ozon? Jawaban: Masih diperdebatkan manfaat terapi ozon intravena sebab tak berdasarkan Evidence Base Medicine. Ozon ditujukan untuk membunuh kuman(bakteri/virus), merusak sel patologis yang tak sehat. Terapi ozon untuk menghilangkan bau vagina dan keputihan untuk membunuh kuman dalam vagina sangat aman sebab tak masuk ke dalam darah. Semua oksidator (ozon, peroksida, radikal bebas) dalam darah menyebabkan kerusakan dan penuaan sel sebelum waktunya.
  7. Apakah boleh mencuci muka sesering mungkin? Jawaban: tidak boleh. Gunakan Facial Wash yang lembut (mild) agar lemak penyusun lapisan kulit tak ikut terbuang. Jika lemak penyusun kulit ikut terbuang akan menyebabkan kulit kering. Menggunakan  Mild Facial Wash Dr. Ubeta boleh maksimal 3 kali.
  8. Apakah boleh memencet jerawat? Jawaban: Tidak boleh. Saat dipencet folikel rambut dapat pecah dan bakteri P. acnes menyebar ke lapisan kulit di bawahnya menyebabkan bertambah parahnya peradangan, selain itu dapat terjadi hiperpigmentasi (flek hitam) yang dalam dan sukar hilang. Jerawat besar bisa disuntik untuk menghilangkan peradangan sehingga umumnya kempes dalam 1 - 3 hari dan tidak terjadi efek samping hiperpigmentasi spt akibat dipencet.
  9. Apakah sunblock dapat memperparah jerawat? Jawaban: Sunblock berbentuk jel yang tak mengandung minyak tak menimbulkan jerawat tapi sunblock berbentuk krim dapat menyumbat pori-pori akibat kandungan minyaknya. Demikian juga dengan pelembab jel tak menyumbat pori-pori, sedang pelembab yang dijual bebas umumnya banyak mengandung minyak penyumbat pori-pori sehingga tidak boleh dipakai untuk kulit berjerawat.
  10. Apakah produk yang mahal pasti lebih bagus khasiat dan mutunya dibandingkan produk yang lebih murah? Efektivitas suatu produk tidak ditentukan oleh harga tapi oleh kadar dan jenis kandungan bahan aktif dalam produk tsb. Harga mahal bisa diakibatkan rantai distribusi terlalu panjang (merek Import dsb), menutupi biaya iklan dan sewa bangunan, dan  tidak efisien dalam rantai produksi. Khusus dalam bidang  kecantikan harga mahal digunakan untuk menaikkan citra agar produknya dinilai lebih berkelas walau dengan mutu yang lebih rendah. Jangan kaget banyak Klinik Kecantikan yang menaikkan harga jual menjadi lebih dari 10 kali lipat lebih mahal dari harga sebenarnya.
  11. Mengapa setelah diobati jerawat malah banyak keluar, apakah sengaja dikeluarkan? Prinsip pengobatan jerawat,salah satunya, adalah menghilangkan sumbatan di pori-pori dengan mengelupaskan lapisan kulit penyumbat(kulit mati). Jika di lapisan bawah kulit sudah banyak terjadi sumbatan dan peradangan(=acne) maka akibat tahanan lapisan kulit diatasnya berkurang karena lapisan kulit mati menipis, tentu acne (jerawat) tsb menyembul dengan sendirinya akibat tekanan dari dalam acne itu sendiri. Tapi jika di dalam kulit tak ada sumbatan dan tak ada peradangan maka pasti tak ada jerawat yang keluar.
  12. Apakah jerawat bisa sembuh dalam waktu 1 minggu? Butuh waktu 12-16 minggu untuk sembuh. Penyebab jerawat adalah multifaktor: a.Sumbatan di dalam pori akibat produksi minyak berlebih atau akibat saluran pilosebasea(= saluran untuk mengeluarkan minyak) menyempit sehingga ada sebagian minyak yang tertinggal dalam pori mengeras membentuk mikrokomedo yang menyumbat pengeluaran minyak selanjutnya.Dorongan dari minyak yang diproduksi terus menerus oleh kelenjar sebasea disebelah bawah mikrokomedo ini menyebabkan timbulnya benjolan berwarna putih (white head) atau hitam (black head). Jika tak ada sumbatan dalam pori,maka tak akan timbul jerawat. b. Hormonal: menjelang pubertas terjadi peningkatan produksi hormon androgen, menjelang haid terjadi perubahan FSH dan LH sehingga konsistensi minyak berubah lebih kental sehingga mudah macet dan menyumbat pori-pori, kurang tidur dan stress menyebabkan hormon cortisol meningkat sehingga konsistensi dan jumlah minyak yang dihasilkan berubah lebih kental dan lebih banyak sehingga sebagian minyak macet dalam pori dan mengeras menjadi mikrokomedo. Pada orang tertentu hormon androgennya memang berlebih karena faktor genetik(bawaan). c. Bakteri P. acnes yang normal berada dalam pori akan bertumbuh cepat jika ada minyak tergenang dalam pori sebab minyak merupakan sumber makanannya sehingga terjadi peradangan sampai bernanah.  

 

http://www.drubeta.com/google2e282314994ab43c.html

4694